Ada temenku yang pacaran. Jelas ini membuatku iri. Bukan cemburu
ya, iri. Gimana nggak iri, ke mana-mana aku jalan kaki, ke sekolah dan ke
manapun. Lagi capek, harus ke mana gitu, tetep terpaksa harus jalan kaki. Sedangkan
dia, si cewek, ke sekolah dijemput pacarnya. Lagi di mana gitu, mau pulang tapi
udah capek, telpon pacar, problem solved. Jadi itulah ya enaknya punya pacar. Aku?
Say ‘pukpuk’ to my feet.
Ada temenku cewek yang suka sama cowok tapi tetep aja dia
single. Ini lebih bagus. Seenggaknya dia punya seseorang yang tiap kali bisa
dipikirin atau dibayangin, dan kadang buat bercandaan temen-temennya. It’s
better than me. I don’t know who i love. Kadang aku bingung, saat nonton FTV
atau film romantis, harus sama siapa aku bayangin bisa ngalamin hal romantis
kayak di film itu. Atau kalau lagi suwung, siapa yang bisa aku pikirin?
Ada temenku yang suka banget sama Justin Bieber. Dia sangat
terobsesi sama cowok yang menurutku cantik ini. Kayak baby sitternya aja, dia
tau semua tentang Justin. Hal ini juga lebih baik, seenggaknya dia punya artis
yang dikagumi. Nah aku? Ngefans sama artis mana? Nggak tau. Yang namanya artis
favorit, artis idola, atau apalah, nggak pernah ada dalam sejarah hidupku.
Ada temenku yang hobi koleksi mantan. Koleksinya itu lho,
beh... buanyak banget. Kayaknya dia emang dilahirin buat pacaran, putus,
langsung ada yang nembak, putus, nemu cowok lain, putus, ditembak lagi, putus,
langsung move on, putus, move on, putus move on, sampai 7 tahun setelah kiamat.
Sudah, yang ini jangan dibandingin sama aku, satu aja has gone entah ke (hati) mana.
Ada temenku yang suka sama cowok unreal, kayak tokoh komik,
manga, anime, dan sejenisnya. Aku nggak mau bahas yang ini.
Ada temenku yang nganggep cinta adalah segalanya. Cowok ini
kalau lagi jatuh cinta, masalah lain yang lebih penting has gone dari
pikirannya. Cewek/cinta adalah prioritasnya. Aku sering dicurhati cowok ini.
Isi curhatnya sama, soal cewek. Ok lah, kalau dibandingin sama aku, seenggaknya
dia punya cerita cinta sendiri. Nah aku? Jangan tanya!
Ada temenku cewek di facebook statusnya in a relationship
sama cewek. Ok aku tahu mereka nggak serius. Kalau dibandingin sama statusku
yang single, seenggaknya mereka udah in a relationship.
Ada temenku yang katanya udah dijodohin dan berencana nikah
kalau udah lulus sekolah. Serius. But, isn’t it better? Saat teman seusianya
menyebut pacar, gebetan, TTM, dia menyebutnya calon suami. Nah aku? Calon suami?
Gebetan aja nggak ada.
Ada temenku yang udah gendong anaknya sendiri. Serius, ini
serius. Dia hampir setahun lebih muda dari aku. Kasihan, karena sebuah kasus,
dia harus menikah. Sementara remaja seusianya lagi seneng-seneng di sekolah,
nikmatin masa muda, belajar, ngeluh soal PR, merdeka saat jam kosong, ngantuk
di kelas, galau mau ulangan, rame-rame nyerbu kantin... sedangkan dia harus
ngurus anak-suaminya, mungkin juga bersih-bersih rumah, atau sibuk di dapur. Sebenernya
aku nggak berniat menghina temenku yang satu ini, justru aku kasihan sama temen
seperjuangan saat SD dulu. Seharusnya dia belum pantas jadi kayak sekarang ini.
mungkin terakhir kali dia ngerjain PR itu 2 tahun yang lalu. Semoga sekarang
temanku ini udah nikmatin hidupnya yang tanpa PR, tanpa upacara hari senin, nggak
ada ulangan, nggak ketemu guru killer, dan nggak perlu belajar fisika kimia
biologi.
12 comments
Aku malah kudu ngguyu ikk.. XDXDXD
ReplyDeletesilakan. feel free buat ngguyu sepuasnya... :D bebaslah ketawa
Deleteaku termasuk salah satu nggak??
ReplyDeletetermasukkkk.....
Deletekayaknya aku kayak kamu deh nis-_-a
ReplyDeleteyeey.. ada temennya. toss...
DeleteEhem.... =,=
ReplyDeleteAda temenku yang suka sama cowok unreal, kayak tokoh komik, manga, anime, dan sejenisnya. Aku nggak mau bahas yang ini.
Delete:DD
Suka karakter 2D itu membahagiakan tau. =____=
DeleteBebas selingkuh, bebas numpuk simpanan, bebas suka banyak orang. #desh
Bahayanya cuma 1; sakit hati karena nggak bisa ketemu. (Betul-betul nggak bisa ketemu.)
iyaiyaa... ngikut.
Deleteetapi bukannya malah lebih gampang banget ketemunya ya, daripada sama justin bieber?
Oooo~ no no no no~ Ketemu=tatap muka=bicara berhadapan.
DeleteLebih mustahil kan?
Secara JB itu riil dan karakter 2D nggak 'nyata'.
oh gitu? manut...
Delete